Ketua Bidang Humas Salimah PC Banjarsari, Chabibatul basyariyah, dalam siaran pers yang diterima Espos, Senin (24/5), menyatakan, Bakti sosial Salimah di antaranya penyediaan 100 kantung Sembako murah, buku tulis, LKS baru semester gasal untuk SD, pakaian pantas pakai, aksesori buatan pengurus Salimah dan pengobatan gratis. Bakti sosial Salimah ini diselenggarakan atas kerja sama dengan CV Media Karima, PT Kiky, Megaria Foto, Bursa Second, Lazis Al Ihsan dan donatur Salimah.
Bazar Sembako Murah yang setidaknya menjual 100 paket Sembako merupakan hasil kerja sama dengan Lazis Al Ihsan, Megaria Foto dan Bursa Second. Paket Sembako ini dijual dengan harga yang sangat terjangkau oleh warga kalangan bawah. Bazar buku tulis yang menyediakan 150 eksemplar buku disponsori oleh PT Kiky. LKS SD kelas 1 sampai dengan 6 disediakan oleh CV Media Karima. Pengobatan gratis bekerja sama dengan dr Wuri, Rossy Irawati di bagian apoteker. Ketua Salimah PC Banjarsari, dalam sambutannya menyampaikan bahwa di wilayah Banyuanyar masih banyak warga tak mampu. Maka bakti sosial Salimah ini diharapkan membantu kesulitan warga. - Oleh : ike
Tidak ada komentar:
Posting Komentar